IAIN Curup akan lakukan KKN Angkatan Ke-6 Tahun 2024

IAIN Curup akan lakukan KKN Angkatan Ke-6 Tahun 2024

HMS IAIN Crp,-Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) IAIN Curup telah melaksanakan tahap seleksi untuk calon peserta Kuliah Kerja Nyata (KKN) Moderasi dan KKN Melayu Serumpun. Adapun Seleksi ini dilaksanakan di Gedung LPPM IAIN Curup pada Selasa, (7/5/2024).

Sebanyak 12 mahasiswa dari berbagai Fakultas di kampus IAIN Curup mengikuti tes KKN Melayu Serumpun dan Moderasi. Dari seleksi tersebut, akan dipilih 2 orang untuk KKN Moderasi yang akan dilaksanakan di Nusa Tenggara Timur (NTT). Tes ini juga diikuti oleh seluruh PTKIN (Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri) di Indonesia.

KKN Melayu Serumpun akan diikuti oleh 8 mahasiswa IAIN Curup dan dan bergabung dari perwakilan dari PTKI(Perguruan Tinggi Islam) di Pulau Sumatera. KKN ini akan dilaksanakan di Langsa, Aceh. Kepala Pusat Pengabdian Masyarakat LPPM IAIN Curup, Cikdin, menyampaikan.

“Bahwa KKN akan dilaksanakan pada bulan Juli hingga Agustus. Terdapat 4 jenis KKN yang akan dilaksanakan, yaitu KKN Moderasi (di NTT), KKN Melayu Serumpun (di Langsa, Aceh), KKN Tematik (di Empat Lawang), dan KKN Reguler (di Kabupaten Rejang Lebong). Sementara itu KKN Reguler akan dilaksanakan di beberapa kecamatan dan 76 desa,”Kata Cikdin dalam Wawancara.

Cikdin juga menjelaskan bahwa ada beberapa tahapan seleksi yang harus dilalui oleh peserta KKN Melayu Serumpun dan Moderasi, seperti Tahsin Al-Qur’an, Bahasa Arab, Bahasa Inggris, Minat Bakat, Moderasi Beragama, dan Wawasan Umum. Selain itu, mahasiswa juga memiliki pilihan untuk melakukan KKN Tematik di Empat Lawang dengan melibatkan 50 peserta untuk 5 desa, serta KKN Reguler yang melibatkan 840 mahasiswa umtuk ditempatkan  Kabupaten Rejang Lebong dengan pembagian di beberapa kecamatan dari 76 desa.