Apel Mingguan: Wakil Rektor III, Fokus pada Promosi Penerimaan Mahasiswa Baru 2024

Apel Mingguan: Wakil Rektor III, Fokus pada Promosi Penerimaan Mahasiswa Baru 2024

HMS IAIN Crp,-Kegiatan apel pagi rutin mingguan di Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Curup berjalan lancar dan khidmat. Dihadiri oleh Unsur Pimpinan, pegawai ASN termasuk dosen dan karyawan, perangkat akademik, pejabat struktural, tenaga kependidikan, dan tenaga kontrak di lingkungan IAIN Curup. Bertempat di lapangan depan Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah IAIN Curup, Senin (10/6/2024).

Wakil Rektor III IAIN Curup, Dr. Nelson, M.Pd.I, memimpin apel dan menekankan pentingnya tetap bersama-sama dalam mempromosikan IAIN Curup ini terutama  penerimaan mahasiswa baru tahun 2024. Dr. Nelson mengajak untuk lebih gencar dalam upaya promosi mengingat target mahasiswa yang masih perlu tercapai, terutama karena pendaftaran masih terbuka Luas.

“Saya mengajak untuk kita lebih gencar lagi dalam mempromosikan IAIN ini mengingat target mahasiswa kita masih perlu banyak untuk mahasiswa, apalagi pendaftaran sekarang masih terbuka sangat luas,”Kata Dr. Nelson.

Selain itu, Dr. Nelson juga memberikan mengatakan terkait jadwal ujian munaqasyah bagi mahasiswa mengingat adanya wisuda yang akan dilaksanakan pada bulan Oktober Tahun 2024.

“Mahasiswa yang telah melakukan sidang namun belum mendapatkan Surat Keterangan Lulus (SKL) diwajibkan untuk membayar Uang Kuliah Tunggal (UKT) sekali lagi. Wakil Rektor III juga mengumumkan rencana kegiatan Penerimaan Bantuan Pendidikan (PBAK) untuk menyambut tahun ajaran baru, sesuai dengan keputusan Diktis Kementerian Agama,”Jelas Dr. Nelson.

Apel pagi ditutup dengan pembacaan doa dan kegiatan absensi sebelum peserta melanjutkan aktivitas sesuai dengan tugas masing-masing. Semoga kegiatan ini memberikan semangat dan kesatuan bagi seluruh sivitas akademika IAIN Curup.