HMS IAIN Crp,-Himpunan Mahasiswa Program Studi Ekonomi Syari’ah adakan kegiatan Latihan Kepemimpinan dan Manajemen Organisasi (LKMO) pada Sabtu (16/03/2024). Bertempat di Aula Perpustakaan Harrun Ar-Rasyid kegiatan tersebut mengusung tema “Meningkatkan Profesionalitas, Sinergitas, dan Semangat Berorganisasi Tanpa Batas dalam Bingkai Kekeluargaan”.
Kegiatan yang dibuka langsung oleh Ketua Umum Dewan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Syari’ah dan Ekonomi Islam (DEMA FSEI) juga mengundang beberapa pemateri diantaranya dosen IAIN Curup, Dr. Sumarto, M. Pd. I dalam materi keorganisasian. Selain itu, kegiatan LKMO ini juga memberikan materi terkait kesekretariatan, Kepemimpinan, dan teknik persidangan.
Obit Gitariyanto, selaku ketua umum Himpunan Mahasiswa Program Studi Ekonomi Syari’ah (HMPS ES) menjelaskan bahwa setelah kegiatan ini diharapkan anggota HMPS ES nantinya bisa menjalankan tanggung jawabnya dengan professional dan loyalitas untuk membangun prodi Ekonomi Syari’ah.
” Alhamdulillah kegiatan ini berjalan dengan lancar, semoga nantinya mahasiswa prodi Ekonomi Syari’ah dapat menjadi generasi cerdas sesuai slogan Ekonomi Syari’ah yaitu be smart generation,” ungkapnya dalam wawancara dengan tim humas.
Selaras dengan hal tersebut, Gilang Arianto selaku ketua panitia menuturkan bahwa kegiatan ini merupakan suatu wadah membuka wawasan anggota HMPS ES dalam dunia organisasi. “Harapannya, acara ini tetap terus dilanjutkan mengingat urgensinya dalam kehidupan organisasi mahasiswa.” Ungkap Gilang.
Dengan diadakan kegiatan tersebut diharapkan dapat meningkatkan sportivitas dan solidaritas sesama anggota HMPS ES dan mengeratkan hubungan kekeluargaan antar anggota.