HMS IAIN Crp,-Hari pertama pelaksanaan ujian penerimaan mahasiswa baru dengan Sistem Seleksi Elektronik (SSE) Ujian Masuk Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri ( UM-PTKIN) di Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Curup berjalan dengan lancar, Senin (24/6/2024).
Sebanyak 502 orang calon mahasiswa baru yang akan mengikuti ujian hingga 26 Juni 2024 mendatang terdapat 2 Ruangan terbagi menjadi 9 sesi yang telah ditetapkan di Gedung Teknologi Informasi dan Pengumpulan Data (TIPD) IAIN Curup.
Rektor IAIN Curup didampingi Wakil Rektor I turut meninjau lokasi pelaksanaan ujian SSE UM-PTKIN. “Rektor beserta pimpinan Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Curup siap menyukseskan pelaksanaan Ujian SSE UM-PTKIN tahun 2024 yang pertama kali dilaksanakan secara offline di gedung TIPD. Melalui ujian SSE UM-PTKIN ini kita berharap mampu menciptakan sumber daya manusia Unggul guna mewujudkan IAIN Curup,” tegas Prof. Dr. Idi Warsah.
Prof Idi Warsah juga juga menyampaikan “Harapannya Kepada Calon Mahasiswa Baru yang Sedang melaksanakan Ujian UM-PTKIN, dapat Lulus dan bisa bergabung di IAIN Curup, Terlebih dengan Peralatan Komputer yang sudah memadai dan jarigan Wifi yang lancar sehingga para peserta ketika menjawab soal ujian tidak ada hambatan,”ujar Rektor.
Sementara itu, Kepala TIPD selaku Penanggung Jawab SSE, Revi Permanasari S.T menjelaskan bahwa jumlah kehadiran peserta ujian pada hari pertama sebesar 92 persen. “Jumlah peserta yang hadir di Pada Hari pertama ini ujian UM-PTKIN yang digelar tiga sesi pada dua ruangan labor yang tersedia berjumlah 180 orang, ada 13 peserta yang tidak .” Ujar Revi.
Di Institut Agama Islam Negeri Curup, jalur UM-PTKIN merupakan jalur kedua penerimaan mahasiswa baru tahun 2022. Masih ada satu jalur lagi yang akan dilaksanakan yaitu jalur Mandiri yang sudah dibuku terdapat dua gelombang. Untuk informasi lebih lengkap tentang penerimaan mahasiswa baru jalur mandiri bisa dilihat di Web www.iaincurup.ac.id atau https://spmb.iaincurup.ac.id/ .
Informasi tambahan Pendaftaran Jalur Mandiri bisa langsung datang ke Kampus IAIN Curup dengan menghubungi No Whatsapp dibawah Ini:
082245974078 (Rhoni Rodin)
081367180902 (Sagiman)
085367500511 (Revi Permanasari)
082186482248 ( Fasyiransyah)